SENARAI

Penulis

  • Sekretariat Redaksi Majalah Standar

Abstrak

Tahun 2024 menjadi babak baru perjalanan BSILHK. Kontribusi   BSILHK  sebagai service function KLHK mulai nampak. Kini saatnya membangun komitmen berkinerja untuk  masyarakat serta  menjadi simpul dari segala kepentingan.   Di ruang perizinan berusaha,  BSILHK berfokus pada fasilitasi perizinan berusaha-persetujuan lingkungan melaluai penyediaan standar, pemantauan serta asistensi pendampingan penerapannya bagi pelaku usaha/kegiatan risiko menengah, risiko menengah rendah dan risiko rendah. Pemantauan dan asistensi pendampingan penerapan standar dilakukan untuk skala risiko tinggi khusus untuk sebagian kegiatan usaha. 10.000 entitas menjadi target di tahun 2024 untuk memastikan bahwa usaha-usaha tersebut melaksanakan praktik pengelolaan lingkungan yang baik.   Bagaimana seluk beluk perizinan berusaha berbasis resiko? Benarkah usaha risiko rendah bebas dampak lingkungan? Redaksi Majalah Standar berbincang khusus dengan Prof. Dr. Hefni Effendi, M.Phil, guru besar bidang pengelolaan lingkungan dari Institut Pertanian Bogor.   SPPL - Surat Pernyataan Pengelolaan Lingkungan,  merupakan dokumen legalitas berusaha yang umumnya dimiliki oleh pelaku usaha dengan berskala mikro kecil hingga menengah. SPPL memiliki peran sentral dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan melindungi sumber daya alam.  Bagaimana Upaya Peningkatan Efektivitas SPPL dalam Pengelolaan Lingkungan? Rubrik Fokus Kebijakan akan membahasnya.  Majalah Standar: Better Standard Better Living Vol. 3 No. 1 Tahun 2024 juga menampilkan artikel-artkel tentang Pengelolaan Limbah B3, Pengelolaan Sampah Terpadu, Pencegahan Karhutla, Ketahahanan Energi, Jasa Lingkungan Hutan, Adaptasi Ketahanan Bencana  Kekeringan dan Perubahan Iklim, dll.   Cerita dari Tapak  edisi pertama di Tahun 2024 mengangat pengembangan eco edu-wisata di Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Litbang Kehutanan Rarung sebagai model kawasan hutan mandiri dan berdaya saing.    Pengembangan eco edu wisata KHDTK diharapkan akan mampu mengerakan perekonomian,meningkatkan kesejahteraan serta kepedulian  masyarakat  sekitar kawasan hutan akan kelestarian dan keberlangsugan hutan.  Mendorong KLHK dalam mewujudkan pembangunan lingkungan hidup kehutanan secara berkelanjutan serta  meningkatkan kesejahteraan rakyat.   Bravo BSILHK,   Selamat membaca, Salam Redaksi

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

31-01-2024

Cara Mengutip

Majalah Standar, S. R. (2024). SENARAI. STANDAR: Better Standard Better Living, 3(1). Diambil dari https://majalah.bsilhk.menlhk.go.id/index.php/STANDAR/article/view/164