SENARAI

Penulis

  • Redaksi Majalah Standar

Kata Kunci:

Senarai

Abstrak

2 tahun sudah keberadaan  BSILHK sebagai entitas baru di KLHK, tepatnya 1 Juli 2023, sejak ditetapkannya melalui Peraturan Menteri LHK No. 15/2021.  Lahir sebagai bagian dari transformasi  struktural, untuk mengatasi kesenjangan dan mewujudkan kesejahteraan dengan menumbuhkan semua sektor untuk mendorong perekonomian yang lebih tinggi, tanpa mengesampingkan aspek lingkungan.

Bagaimana performa 2 tahun BSILHK? Strategi apa yang akan ditempuh kedepan dalam mencapai tujuan besar BSILHK sebagai first line function dan fungsi service function kepada seluruh Ditjen teknis KLHK ? Hal tersebut akan diuraikan pada Rubrik Fokus Kebijakan, Majalah Standar Vol. 2 No.4 bulan Juli 2023.

Semarak HUT ke-2 BSILHK dari seluruh satuan kerja tergambar dalam Spektrum Peristiwa. Peringatan ini  sebagai momentum untuk meneguhkan tekad  kembali dalam mengemban mandat untuk mengawal kualitas lingkungan, hutan, kawasan hutan, produk/komoditas, jasa, proses/sistem, dan teknologi.

Edisi kali ini juga menyajikan tulisan menarik tentang “Standardisasi Perdagangan Karbon; Standar Konflik Penyelesaiakn Kasus Kawasan; dan Standar Rescue Orang Utan Tangkapan”. Hal menarik lainnya dapat disimak melalui ide/opini tentang “Indonesia Folu Net Sink; Adiwiyata; Pengembangan KHDTK untuk Wisata Alam, dan ide/opine lainnya.

Cerita Tapak kali bertutur tentang penerapan ekonomi sirkular di tingkat tapak. Geliat pengumpulan sampah melalui kehadiran Bank Sampah menjadi perangkat penting penguatan arus jual beli sampah di masyarakat. Ada ruang untuk menggerakkan roda ekonomi baru. Selain itu sadar atau tidak, berdampak positif terhadap lingkungan.  Dari sampah kita belajar bahwa sesuatu yang dirasa  tidak bernilai dapat memberi manfaat tidak hanya secara materi tapi terhadap lingkungan dengan inovasi-inovasi.

Selamat Hari Lahir Ke-2 BSILHK

Terus Berlayar Dalam Memandu Usaha dan Kegiatan Berkualitas

 

Selamat Membaca

Salam Redaksi 

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

31-07-2023

Cara Mengutip

Majalah Standar, R. (2023). SENARAI. STANDAR: Better Standard Better Living, 2(4). Diambil dari https://majalah.bsilhk.menlhk.go.id/index.php/STANDAR/article/view/142

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama